Sunday, September 05, 2010

Mengenalmu lebih jauh ; The Holy Quran



Bismillah...

Subhanallah, membaca Ensiklopedia Mukjizat Al-Quran dan Hadits membuat hati ini semakin menumbuhkan benih-benih cinta pada Al-Quran..apalah lagi pada Yang Menciptakannya...Allahu Rabbi...terima kasih Engkau jadikan Ramadhanku kali ini penuh hikmah dan kejutan yang bermakna..semoga semakin menambah keberkahan Ramadhan..amiin...



Episode yang sedang kuselami saat ini adalah lautan aksara tentang kemukjizatan Sastra dan Bahasa Al-Quran. Serasa kembali ke masa kuliah dulu.. mempelajari tentang keistimewaan bahasa Al-Quran, menyelami makna balaghah tertinggi, ah...rindu masa itu...ada sedikit penyesalan di hati..kenapa dulu tak seserius ini mengkajinya?? kenapa tak menyertakan hati ini saat menyelaminya?? Astaghfirullah... Alhamdulillah 'alaa kulli haal...tetapkan hati ini dalam keta'atan kepadaMu Ya Rabb...jangan biarkan hidayahMu ini berlalu meninggalkanku...



Sedikit ingin kubagi disini, dari Bab I yang sudah kuselami hari ini..tentang "Aspek Kemukjizatan Al-Quran" ada 9 aspek yang disampaikan dalam buku ini, tapi sebelumnya..kita simak yang berikut ini dulu yaa...



Al-Quran adalah mukjizat yang Allah anugerahkan kepada Nabi Muhammad saw. Sesuai dengan makna secara bahasanya, mukjizat berasal dari kata a'jazahu al-syai' (tidak mampu), a'jaza fulaanan (menjadikan seseorang lemah dan tidak kuasa), dan al-ta'jiz (melemahkan atau menisbatkan sifat lemah). Hal ini jelas menunjukkan bahwa Al-Qur'an menjadi mukjizat Nabi Muhammad saw. yang melemahkan musuh-musuh yang menantangnya.



Al-Quran merupakan mukjizat Aqliyah (rasional) yang akan terus kekal, sehingga orang-orang yang berakal dapat melihat syari'at Islam disetiap kurun waktu walaupun zaman terus berkembang...Jika para nabi sebelumnya Allah karuniakan mukjizat hissiyah (indrawi) maka Nabi Muhammad saw. Allah karuniakan juga mukjizat Aqliyah yaitu AL-Quran sebagai bukti keberadaan Islam sebagai syari'at yang akan terus kekal hingga akhir zaman, hingga hari kiamat kelak... Subhanallaah...



9 Aspek kemukjizatan Al-Quran itu adalah :

1. Gaya bahasa Al-Quran berbeda dengan gaya bahasa orang-orang Arab pada umumnya.
2. Kefasihan yang tidak mungkin dimiliki oleh manusia, bagaimana pun keadaan mereka. Ibnu Hashar berkata :"Susunan, gaya bahasa, dan kefasihan adalah sebuah keniscayaan yang terdapat dalam setiap surat dalam AL-Quran, bahkan dalam setiap ayatnya. Dengan tiga hal ini, setiap ayat dan surat yang terdapat dalam Al-Quran berbeda dari seluruh perkataan manusia. Dengan ketiga hal ini, tantangan dan kepastian kelemahan sifat manusia itu terjadi. Dengan ketiga hal tersebut, setiap surat dalam Al-Quran memiliki keunikan tanpa harus ditambahkan hal-hal lain."
3. Penyaduran Bahasa Arab pada sebuah sisi yang tidak dapat dianggap remeh oleh satu pun orang Arab, sehingga mereka menyepakati ketepatan Al-Quran dalam meletakkan tiap kata dan huruf secara proporsional.
4. Berita tentang hal-hal yang terjadi dari awal penciptaan dunia hingga kehancurannya pada hari kiamat, semuanya tertulis dalam Al-Quran.
5. Realisasi janji yang dapat dirasakan lewat indra dengan sangat jelas, realisasi akan setiap hal yang Allah janjikan. Contohnya, lihat Q.S. Al-Anfal ayat 65.
6. Memuat berita tentang hal-hal ghaib di masa depan yang tidak seorang pun dapat mengetahuinya kecuali dengan wahyu.
7. Al-Quran memuat berbagai macam ilmu pengetahuan yang merupakan penopang kehidupan seluruh umat manusia, baik yang berhubungan dengan yang halal, haram, maupun hukum-hukum lainnya.
8. Kebijakan yang tidak mungkin bersumber dari manusia, baik dalam jumlahnya yang banyak maupun dalam kemuliaannya.
9. Keserasian di dalam semua kandungan Al-Quran, baik yang lahir maupun yang bathin, tanpa ada kontradiksi.

Demikianlah...episode aspek-aspek kemukjizatan Al-Quran yang kutemukan saat menyelami lautan aksara buku ensiklopedia mukjizat Al-Quran. Baru beberapa halaman saja, tapi luar biasa mutiara yang bertebaran di sana...yuk kawan, kenali AL-QUran lebih jauh agar semakin tumbuh kecintaan kita padanya..Karena jelas sekali Allah sampaikan bahwa Al-Quran itu mudah untuk kita pelajari. Luangkan waktu kita barang sejenak untuk lebih berkenalan dengan pedoman hidup kita... semoga sedikit coretan ini membawa manfaat.. Wallahu a'lam bishshawab...



"Sesungguhnya telah Kami mudahkan Al-Quran untuk pelajaran. Adakah orang yang mengambil pelajaran?" (Q.S. Al-Qamar : 22)



***Taken From : ENSIKLOPEDIA MUKJIZAT AL-QURAN DAN HADITS JILID 7***

Thursday, September 02, 2010

Kangen Idhoottt

maaf, malam ini tak ingin banyak menulis...

hanya..sedang rindu..kangen banget sama idhoottt...cinta...masih pada di laundry! lama banget dehh!! uhuk..uhuk...

yang ini idhoottt...

klu cinta yang paling gede....

mba yang di laundry...mudah2an cepet selesai mandiin-nya ya...biar idhot n cinta plus kawan2nya segera pulang...heuu...

Wednesday, September 01, 2010

"Untukmu Saudariku"

***Surat yang kuceritakan di tulisan sebelum ini...sebuah nasihat untuk diriku dari seorang sahabat...***



Menjumpai : Ukhtee fillah,
semoga Allah merahmatimu selalu, amiin.

Salamullah 'alaykum,
Ukhtee yang dicinta Allah..
Berapa episode kehidupan sudah kita lalui sejak lahir ke dunia ini?
Sudahkah kita berikan yang terbaik untuk Sang Pengirim (baca:Allah) yang telah memberikan kita nikmat bisa merasakan keindahan setiap ciptanNya?
Ingatlah selalu Allah dalam setiap hembusan nafas kita, karena sebaik-baik ingatan adalah ingatan kita kepadaNya..dan akan mengantarkan ketenangan dalam jiwa kita.

Ukhtee yang shalehah...
Yakinkan hati kita dengan segala ajaranNya yang mulia
karena hanya dengan aturanNya hidup kita akan bahagia
semasa di dunia ini hingga ke akhirat kelak..
Allah telah berikan yang terbaik untuk kita, maka syukurilah selalu...
Pandailah bersyukur saudariku, dengan memberikan yang terbaik yang kita bisa,
dengan mengoptimalkan fungsi setiap hal yang Allah titipkan pada kita.
Janganlah kita enggan berterima kasih kepada sesama,
Karena orang yang pandai berterima kasih pada manusia berarti dia pun pandai bersyukur kepada Allah..

Ukhtee el-kareemah...

Membuka kisah lama...

Bismillah...

Ramadhan ke -21 ku, saat merasakan kasih sayang lebih dari Allah.. sudah pun kuperkirakan hari itu akan datang, maka berupaya dengan optimal memberikan yang terbaik sebelum terhijabku dengan aktivitas yang makin kucintai di Ramadhan tahun ini.. Ramadhan yang special dimana aku benar2 bisa merasakan nikmatnya menyambut awal Ramadhan setelah sekian tahun lamanya melewati nikmat itu..dan yang lebih utama aku benar-benar bisa mengoptimalkan waktuku bersama Al-Qur'an..dan mulai melangkah pasti menuju impianku -yang sempat tertunda-

Dan kemarin...masa istimewa itu datang. Tak bisa kuelakkan kedatangannya. Allah sudah mentakdirkan itu bagi kami. Walau sudah pun kuyakini, semua itu bentuk kecintaanNya yang lebih untuk kami -kaum hawa- tapi tetap saja sedih itu tak bisa dipungkiri...saat 'kekurangan agama' itu datang..saat tidak bisa bermunajat dalam setiap sujud denganNya...Betapa hampa di jiwa, dan merasa ada sesuatu yang hilang..sesuatu yang berharga...ah, tapi tak boleh larut dalam kesedihan yang panjang! Mulai bangkitkan lagi semangatku..banyak hal yang bisa kuoptimalkan. Mengkaji tafsir lebih intensif salah satu program yang sudah kurencanakan.. dan tiba-tiba aku teringat untuk membuka buku-buku lamaku..buku-buku harian..catatan kuliah...dan kertas-kertas yang berisi tulisan berharga dan bermakna...

Subhanallah...aku menemukan banyak hal di sana! Mengingatkan kembali ternyata banyak mimpi yang belum tercapai! contohnya yang sekarang sedang kumulai langkahnya lebih baik untuk mewujudkan mimpi..sebenarnya 2 tahun lalu aku targetkan bisa selesai tahun 2010 ini. Tapi ternyata langkahku terhambat..dan Allah belum menakdirkannya.

Bertemu lagi dengan catatanku 5 tahun yang lalu... ada impian menjadi diriku di 10 tahun yang akan datang. Artinya 10 tahun dari tahun 2005 adalah tahun 2015.. mimpi yang sedang kuupayakan sekarang berada diurutan atas, artinya sudah berlalu 5 tahun hingga saat ini, dan aku masih mempunyai waktu 5 tahun lagi untuk mewujudkannya! Semoga dalam satu tahun ini bisa terwujud ya Rabb...mudahkanlah...amiiiin...

Luar biasa Ramadhanku tahun ini....membangkitkan semangat mewujudkan mimpi yang tertunda! Asykuruka Ya Rabb... harus senantiasa memperbanyak do'a dan optimalkan ikhtiarku agar segera terwujud. Dan yang paling utama lagi adalah meluruskan niatku...mardhotillah Ya Allah...amiiin...

Satu lagi... saat sedang merasa sedih...down...futur..dengan kedatangannya yang mengistimewakan diriku...aku temukan sebuah surat.. surat untukku...berisi nasihat untukku..mengingatkanku...jazakillah khair ya ukhtee el-'aziizah... ditulisan setelah ini akan kutuliskan surat itu..

Saudaraku...ternyata menulis itu bisa membangkitkan kembali semangat yang sempat hilang.
dan sejenak melihat kisah lama kita, bisa membuat kita merenung..
bahkan tersenyum dan tertawa dengan kisah-kisah lucu kita...
atau menangisi setiap kebodohan yang pernah kita lakukan...
kemudian kita mengamati keadaan kita sekarang..
sudah lebih baik kah??? atau lebih burukkah???
jadikan itu sebagai pemicu agar kita menjadi lebih baik di esok hari..
jangan malah terlena dengan keadaan masa lalu..
atau bahkan berandai-andai yang tidak perlu..
Allah tak akan ridho dengan semua itu..
yakinilah saudaraku...masa lalu adalah guru bagi kita
dan masa depan adalah harapan bagi kebaikan hidup kita..
sedangkan masa ini...tiap detik yang kita jalani..
adalah satu-satunya kesempatan nyata yang harus kita jalani
dan menjadi penentu kebaikan dimasa depan
karenanya, jangan pernah menyia-nyiakan setiap detik yang kita lewati..
himpunkan lagi semangat itu saudarakuu....ukirkan sejarah yang terbaik setiap harinya...
semoga Allah senantiasa menjaga kita semua dalam keta'atan kepadaNya..
keistimewaan yang hadir harus menambah semangat berburu pahala dan keridhaanNya...
jangan pernah menyerah...
dan jangan terlalu lama bersedih...

Hadirkan senyumku kembali....^__^
terima kasih lautan aksaraku... terima kasih kisah-kisahku....Terima kasih Ya Allah...


Alhamdulillah...